Pelawak Omas Meninggal Dunia
Omas meninggal dunia Foto: Omas / Noel
Jakarta -

Pelawak Omaswati meninggal dunia, Kamis (16/7/2020). Omas meninggal dunia di usia 54 tahun.
Kabar duka itu dibenarkan oleh Dorce Gamalama yang mengungkap selamat jalan. Dorce mengunggah foto di Instagramnya.
Baca Juga
- Bukan Nakal, Anak Dengan 2 Unyeng-unyeng Punya Kecerdasan Luar Biasa
- Dipersunting Raja Tambang di Mekkah, Mantan Raffi Ahmad Ini Saingi Sultan Andara Punya Kapal Pesiar Rp160 Miliar dan Apartemen Mewah Bak di Drama Korea!
- Kisah Ardian, Anak Kuli Bangunan Yang Jadi Rebutan 7 Universitas Top Dunia. Bukti Allah Maha Adil
Omas merupakan saudara pelawak Mandra dan Mastur. Ia mengawali karier di dunia kesenian Lenong Betawi.
Setelah besar di dunia lenong, Omas kemudian kerap wara-wiri di televisi. Ia selalu tampil sebagai pemeran pendukung di sinetron, termasuk tampil dalam Anak-Anak Manusia.
Tak jarang juga Omas tampil di beberapa acara lawak di televisi. Ia punya ciri khas dari penampilannya yang ceplas-ceplos.
0 Response to "Pelawak Omas Meninggal Dunia"
Posting Komentar